Lava Bantal Jogja merupakan salah satu geowisata atau geoheritage dan merupakan obyek wisata yang terbentuk setelah terjadinya kejadian alam. Sehingga tempat ini kini menjadi destinasi wisata favorit bagi semua orang untuk menghilangkan rasa penat.
Jadi bagi Anda yang bingung mau berlibur kemana, sepertinya Lava Bantal ini adalah alternatif dan pilihan terbaik Anda. Oleh karena itu, segera datang dan kunjungi untuk menikmati keindahan alamnya di sana.

Keindahan Lava Bantal Jogja dengan Panorama Begitu Menawan
Tempat wisata yang satu ini cukup unik, karena bisa terjadi akibat dari kejadian alam seperti meletusnya gunung berapi bawah laut. Kabarnya Lava bantal ini telah terbentuk sejak 60 juta tahun bahkan lebih.
Lebih menariknya lagi obyek wisata yang satu ini juga masih diteliti oleh beberapa universitas guna mengetahui lebih lanjut terkait asal-usulnya. Meski demikian, kenyataannya destinasi ini justru sudah ramai pengunjung mulai dari luar daerah maupun lokal.
Sudah bukan sejak 2016 lalu, Lava Bantal ini dulunya memang tak seramai seperti tempat wisata seperti lainnya. Namun kini sebaliknya, justru akhir-akhir ini, destinasi ini semakin ramai pengunjung.
Obyek Wisata Harga Murah
Lokasi Lava Bantal Jogja ini mudah Anda temukan, sebab ini merupakan salah satu tempat wisata yang sedang viral dan hits di kota tersebut. Lebih tepatnya di Jln Berbah-Prambanan, Jragung Kalitirto Sleman Yogyakarta.
Nah untuk bisa berkunjung kesana, Anda bisa datang setiap hari mulai dari pukul 9 pagi sampai dengan 5 sore. Saat datang ke sana, Anda akan menikmati keindahan dan beragam fasilitas penunjang lain.
Beberapa fasilitas tersebut seperti kamar mandi, parkir luas, gazebo, mushola sampai warung sederhana yang menjual sejumlah kuliner. Tidak hanya itu saja, namun ada juga spot foto yang berlatar belakang instagramable dan menarik.
Jika Anda ingin kesana, juga tak perlu khawatir, karena harga tiket masuknya juga cukup terjangkau karena gratis. Hanya saja untuk bisa menikmati beberapa wahana Anda cukup membayar 10 hingga 15 ribu rupiah untuk wahana tubing.
Selain tubing di Lava Bantal Jogja Anda juga dapat menikmati indahnya pemandangan alam sekitar dengan jenis sungai yang memiliki batu seperti bantal. Ada juga jembatan yang bisa menjadi tempat untuk mengambil gambar. Untuk kamu yang akan traveling ke jogja bisa cari penginapan melalui web djuragankamar.com atau unduh aplikasinya di Playstore atau AppStore