Tentu banyak remaja yang sangat menyukai film romantis, tapi bagaimana dengan film genre mafia namun romantis? Sangat mengasyikkan, karena kamu dapat menyaksikan 2 kategori di 1 film. Alur cerita film 365 Days ini sangat menarik, karena banyak adegan romantis. Bahkan film ini sudah diputar di bioskop.
Kisah dari film ini adalah seorang wanita yang diculik oleh gangster, selama 365 hari dengan tujuan membuatnya jatuh cinta. Namun dari segi judul sendiri, film ini tidak mengandung kata romantis bukan? Namun filmnya asik, dan sangat membuat baper semua penontonnya.

Sinopsis Seru dari Film 365 Days yang Romantis dan Menegangkan
Sudah banyak remaja yang menyukai film tersebut, karena alur ceritanya yang asik dan penuh misteri. Penasaran dengan kelanjutannya?
Alur Cerita Film Mafia Romantis
Film ini menyuguhkan 3 bahasa sekaligus yaitu Inggris, Polandia, dan Italia. Awal mulanya perempuan bernama Laura tersebut, dijebak oleh pemimpin mafia selama 365 hari. Setelah itu terjadi kematian seorang bos mafia asal Sisilia, lalu pewarisnya bernama Massimo Torricelli menyimpan dendam kepada setiap perempuan. Karena saat kematian bos mafia tersebut, ada banyak wanita di tempat kejadian. Hingga suatu saat Massimo berhasil menculik wanita bernama Laura, dan menjadikannya seorang tahanan.
Siapa sangka laura hanya menjadi budak nafsu, tapi seiring berjalannya waktu Massimo justru jatuh cinta terhadap Laura. Begitupun perempuan ini yang merasa nyaman saat berdekatan dengan mafia kekar tersebut, meskipun Massimo mempunyai sifat yang protektif. Bahkan Massimo melarang Laura untuk dekat dengan pria lain, karena ia merasa cemburu dengan hal tersebut.
Sekian potongan alur cerita dari film 365 Days, kamu dapat membacanya ketika penasaran dengan ceritanya. Jangan lupa download aplikasi Djuragankamar, untuk rekomendasi penginapan yang bagus. Unduh aplikasinya di Playstore dan APPStore