Beasiswa S2 dalam negeri saat ini semakin banyak pilihan yang tersedia. Satu per satu mulai muncul program beasiswa baru sehingga akan ada banyak sekali peluang Anda untuk bisa mendapatkan beasiswa tersebut.
Nah, jika Anda sedang maupun telah menyelesaikan pendidikan S1 maupun DIV serta sudah berencana untuk melanjutkan S2 dalam negeri maka pilihan beasiswa ini cocok untuk Anda ikuti.

Pilihan Beasiswa S2 Dalam Negeri yang Bisa Anda Ikuti
Sudah bukan jadi rahasia umum lagi jika melanjutkan kuliah pascasarjana memerlukan biaya yang tidak cukup sedikit. Bahkan biaya yang perlu dikeluarkan setiap semesternya dapat berkali-kali lipat daripada biaya untuk pendidikan sarjana.
Belum lagi soal biaya tambahan lain yang jumlahnya juga tidak sedikit. Tetapi bagi Anda yang memiliki mimpi tinggi untuk bisa mewujudkannya dapat mengikuti program beasiswa Sarjana 2 dalam negeri. Ada apa saja pilihannya?
Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah menyediakan beasiswa S2 bagi siapa saja yang mempunyai prestasi dalam bidang tertentu. Pastinya beasiswa ini untuk dalam negeri.
Beasiswa unggulan mensyaratkan bahwa calon penerima terlebih dahulu sudah terdaftar pada salah satu perguruan tinggi yang ada di Indonesia.
Beasiswa LPDP
LPDP sudah sangat terkenal pada kalangan mahasiswa terutama yang mempunyai obsesi ingin melanjutkan pendidikan pascasarjana. LPDP ini menyediakan beasiswa S2 luar negeri maupun dalam negeri yang pembiayaan pendidikannya sampai dengan 100%.
Bukan hanya tentang biaya pendidikan saja tetapi juga biaya hidup, buku, serta tempat tinggal telah ditanggung dari pihak LPDP.
Beasiswa PMDSU
Pendidikan Magister menuju Doktor untuk Sarjana Unggulan adakah beasiswa yang berasal dari Kemenristekdikti. Beasiswa ini tujuannya mempersiapkan lulusan sarjana terbaik dan unggulan untuk jadi seorang dosen.
Program beasiswa khusus yakni akselerasi program magister maupun dokter yang diselesaikan selama kurang lebih empat tahun serta biaya hidup dan pendidikan sudah ditangguhkan.
Nah, Anda yang ingin mendapatkan info lebih lanjut bisa reservasi melalui web djuragankamar.com dan download aplikasi djuragankamar di Playstore dan APP Store.